Laboratorium Mekanika Komputasi Beri Pelatihan Perangkat Lunak FEMAP Kepada Alumni Fakultas Teknik Unsyiah

Laboratorium Mekanika Komputasi (LMK) Program Studi Teknik Mesin, Jurusan Teknik Mesin dan Industri, Fakultas Teknik, Universitas Syiah Kuala (Unsyiah) melaksanakan perangkat lunak FEMAP kepada alumni Fakultas Teknik Unsyiah. Pelatihan ini berlangsung selama dua hari, yaitu pada tanggal 20-21 Juli 2020. Kegiatan ini sekaligus merupakan kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat Program Mandiri dilakukan oleh Dr.-Ing. Teuku Edisah Putra, ST., M.Sc., Ph.D., Prof. Dr. Ir. Husaini, MT., dan Dr. Iskandar, ST. M.Eng.Sc.

Pelatihan ini turut dibantu juga oleh asisten-asisten LMK, dengan tetap mengikuti protokol kesehatan Covid-19. Materi yang diberikan dalam pelatihan ini terdiri dari pengenalan kepada FEMAP dan aplikasinya dalam ilmu teknik, dengan persentasi 25 % teori dan 75 % praktek. Pelatihan ini dilaksanakan selama 10 jam yang dibagi dalam 2 kali pertemuan.

Pelatihan ini bertujuan untuk memberikan ketrampilan tambahan kepada alumni Fakultas Teknik Unsyiah, sehingga mereka mempunyai satu keahlian untuk berwirausaha tanpa lagi bergantung kepada pihak pemerintah ataupun swasta. Kegiatan ini bertujuan untuk membentuk karakter pribadi yang kuat yang dilakukan melalui pembekalan ketrampilan tambahan yang diisi dengan peningkatan kualitas lulusan.

Manfaat kegiatan ini adalah mengurangi angka pengangguran, khususnya alumni Fakultas Teknik Unsyiah, serta membuka lapangan kerja bagi masyarakat luas lainnya. Disamping menjadikan peserta memahami FEMAP yang akan menjadi sumber pendapatan, ilmu yang diperoleh dari pelatihan ini juga bermanfaat bagi mereka jika mereka bekerja di industri atau melanjutkan studi ke jenjang berikutnya.

Oleh karena itu, kegiatan ini seharusnya dilaksanakan rutin setiap tahun dengan melibatkan lebih ramai peserta. Materi yang diberikan pun dapat diperluas, tidak hanya dalam bidang Teknik Mesin.